Tips Mengatasi Masalah Yang Sering Terjadi Pada Smartphone Android

Tips Mengatasi Masalah Yang Sering Terjadi Pada Smartphone Android – Smartphone android saat sudah menjadi barang yang wajar dimiliki setiap orang. Mulai dari smartphone tipe menengah ke bawah, hingga menengah atas, dan smartphone kelas ekslusif dengan harga selangit.

Semakin hari, developer smartphone semakin berinovasi. Baik itu dengan bentuk fisik maupun sistem operasi yang ada di dalam smartphone. Dan tentunya semakin canggih dari hari ke hari.

Namun sayangnya, kecanggihan smartphone tidak menutup kemungkinan smartphone tersebut memiliki masalah. Bahkan, ada beberapa masalah smartphone yang cukup sering dihadapi oleh para pengguna. Mungkin, sobat juga mengalami masalah pada smartphone tersebut.

Jika iya, maka sobat tepat membaca artikel ini. Karena di sini akan membahas tips mengatasi masalah yang sering dihadapi oleh smartphone android. Penasaran? Yuk simak artikel di bawah ini!

Inilah tips mengatasi masalah pada smartphone android dengan mudah

Tips Mengatasi Masalah Yang Sering Terjadi Pada Smartphone Android
p ada beberapa masalah yang sering terjadi pada smartphone dan tips mengatasi masalah pada smartphone android dengan mudah.

1. Baterai Boros

Beberapa smartphone android terkenal memiliki baterai yang boros. Tidak hanya itu, ada juga yang memiliki kapasitas baterai tinggi, namun tetap boros juga karena banyaknya aplikasi yang aktif serta selalu terkoneksi dengan internet.

Tips untuk mengatasi baterai smartphone yang cepat panas yaitu ada beberapa cara. Cara pertama, sobat dapat mengurangi level kecerahan atau pencahayaan pada smartphone android.

Tips untuk mengatasi masalah baterai boros selanjutnya adalah dengan tidak sering mengecek smartphone. Terkadang, tanpa disadari, sobat sering membuka smartphone meskipun sebenarnya tidak benar – benar ingin memakai. Misalnya hanya untuk mengecek siapa yang chat, padahal sebenarnya tidak ada chat masuk.

Dan yang terpenting supaya baterai tidak boros, sobat dapat mematikan fitur di smartphone yang tidak terpakai. Sehingga, dapat menghemat konsumsi baterai.

2. Smartphone yang Mendadak Forced Stop

Sobat akan sangat terganggu ketika smartphone tiba – tiba forced stop. Hal ini biasanya disebabkan karena terlalu banyak aplikasi yang terinstall di smartphone dan memiliki ukuran besar. Oleh karena itu, RAM menjadi cepat penuh dan membebani RAM.

Untuk mengatasi smartphone yang forced stop, sobat dapat me-restart smartphone. Kemudian, gunakan fitur force close untuk memaksa aplikasi yang sedang berjalan untuk berhenti. Setelah itu, clean chace pada smartphone.

Selain cara tersebut, untuk mengatasi masalah forced stop pada smartphone, sobat juga dapat mengupdate aplikasi yang dirasa bermasalah. Jika perlu, sobat juga dapat mengupdate OS smartphone.

3. Hang

Sama halnya dengan masalah forced stop, smartphone yang hang disebabkan karena penuhnya RAM dan ROM smartphone. Sehingga menyebabkan smartphone sering mengalami hang. Ini merupakan masalah yang sangat sering terjadi dan dialami oleh pengguna smartphone android.

Cara mengatasi masalah smartphone yang hang yaitu dengan melakukan uninstall pada aplikasi atau game yang dirasa tidak diperlukan. Bisa saja sobat memilih aplikasi yang memiliki ukuran besar, misalnya lebih dari 100 MB.

Setelah itu, pindahkan aplikasi atau game yang sudah terinstall di memori internal ke memori eksternal. Jangan lupa, sobat juga harus menghapus cache yang ada pada smartphone android. Jangan lupa juga kalau ada Fitur Rahasia Tersembunyi di Android.

Jika ingin menghapus sampai ke akar, sobat juga dapat menggunakan aplikasi yang ada di Play Store. Dengan aplikasi pembersih memori, sobat tidak perlu mengecek atau menghapus cache setiap saat.

Baca juga: 

  • Inilah Tips Melacak Orang Dengan Menggunakan Whatsapp Tanpa Aplikasi Tambahan
  • Tips Ampuh Atasi Smartphone Yang Cepat Panas dan Lemot
  • Tips Mudah Download Aplikasi Berbayar Android Secara Gratis

Itulah tips mengatasi masalah yang sering dihadapi oleh smartphone dari Badrul Mozila. Sobat dapat mencoba ketika smartphone sobat mengalami masalah tersebut. Atau sobat juga dapat mencegah sebelum timbul masalah, menarik bukan? Mau tau tips mengenai andoid atau informasi teknologi terbaru? silahkan bro-sis bisa mengunjungi blog mediamanfaat.com untuk mendapatkan informasi seputar tips dan teknologi terkini.