Kembalian Bisa Diubah Jadi Saldo e-money? Pakai Virgo Sekarang Juga!

Aplikasi Virgo Kembalian Bisa Diubah Jadi Saldo
Aplikasi Virgo Kembalian Bisa Diubah Jadi Saldo

Badrul Mozila – Kesal melihat uang kembalian tercecer dan bingung menyimpannya? Aplikasi Virgo bisa jadi solusi yang dapat mengubah uang kembalian bahkan yang receh sekalipun menjadi saldo e-money. Aplikasi Virgo menawarkan solusi bagi kamu yang bingung untuk mengelola uang kembalian tranbelanjamu.

Dengan menggunakan aplikasi Virgo, kamu dapat memanfaatkan kembali uang kembalian receh yang sudah dikumpulkan untuk hal yang lebih bermakna. Lalu, apa itu aplikasi Virgo? Amankah untuk digunakan?

Mengenal Aplikasi Virgo

Aplikasi Virgo Kembalian Bisa Diubah Jadi Saldo
Aplikasi Virgo Kembalian Bisa Diubah Jadi Saldo

Aplikasi Virgo adalah aplikasi e-money yang memudahkan penggunanya untuk mengelola uang kembalian belanja dengan menjadikan uang kembalian belanja di merchant mitra Virgo menjadi saldo e-money. Saldo yang sudah terkumpul dapat kamu manfaatkan kembali untuk kebutuhan lainnya.

Aplikasi Virgo dapat kamu gunakan saat berbelanja di merchant yang telah bekerja sama dengan Virgo seperti Alfamart, Alfamidi, dan Dan+Dan di seluruh Indonesia. Saat ini, Virgo juga sudah bisa digunakan untuk pembayaran di semua gerai yang menyediakan pembayaran dengan sistem QRIS lho.

Cara Top Up Saldo Virgo

Sebagai aplikasi e-money, kamu dapat melakukan top up saldo Virgo melalui top up kembalian, top up melalui kasir merchant mitra dan top up saldo melalui bank. Berikut langkah top up Virgo:

1. Top Up Virgo dari Uang Kembalian

Cara top up saldo Virgo pertama yang dapat kamu lakukan adalah dengan menggunakan uang dari kembalian. Fitur ini merupakan fitur unggulan dari Virgo dan tidak dimiliki oleh kompetitor lainnya. Kamu dapat berbelanja dengan uang tunai di merchant Virgo yakni Alfamart, Alfamidi, dan Dan+Dan, lalu minta kasir yang bertugas untuk memasukkan uang sisa kembalianmu ke akun Virgo.

Kasir akan meminta nomor handphone milikmu yang terdaftar di akun Virgo.Maksimal nominal top up kembalian yang dapat kalian lakukan di gerai Alfamart adalah Rp99.999 per transaksi.Sementara untuk Alfamidi dan Dan+Dan maksimal nominal top up kembalian adalah Rp1.999 per transaksi. Jika sudah selesai transaksi, nantinya kasir akan memberikan struk bukti transaksi beserta dengan nominal saldo kembalian yang berhasil masuk ke akun Virgomu.

Sebelum meninggalkan tempat, cek terlebih dahulu apakah saldo Virgo di aplikasimu telah bertambah atau belum. Jika sudah, maka top up dari uang kembalianmu telah berhasil.

2. Top Up Virgo dari Bank

Selain kamu dapat melakukan top up melalui uang kembalian dan kasir, kamu juga dapat melakukan top up melalui bank. Ada dua cara top up saldo yang dapat kamu lakukan  melalui bank yakni melalui ATM dan mobile banking.

Top Up Saldo Melalui ATM

Top up saldo Virgo melalui ATM dapat kamu lakukan dengan cara memasukkan kartu ATM dan PIN di mesin ATM. Jika sudah, pilih opsi “transaksi lainnya” kemudian pilih “transfer”.

Kemudian masukkan nomor Virtual Account yang terdapat pada aplikasi. Masukkan nominal yang ingin kamu tambahkan ke saldo Virgo, jika sudah lakukan konfirmasi. Setelah itu cek kembali saldo di aplikasimu, dan jangan lupa menyimpan struk isi saldo milikmu.

Melalui Aplikasi Mobile Banking

Cara kedua, kamu dapat melakukan top up saldo Virgo menggunakan bank dengan melalui mobile banking. Pada dasarnya caranya hampir sama dengan menggunakan ATM.

Masuk ke mobile banking milikmu, pilih menu “transfer”, kemudian “Virtual Account” dan masukkan nomor Virtual Account yang tertera pada aplikasi. Selanjutnya pilih nominal dan konfirmasi.

Cek apakah saldo di aplikasi telah bertambah atau belum, Jika sudah bertambah, maka top up mu telah berhasil.

Manfaat Pakai Aplikasi Virgo

Ada berbagai manfaat yang akan kamu dapatkan jika menggunakan aplikasi Virgo. Aplikasi ini tidak hanya akan memudahkan kamu untuk mengelola kembalian dengan menjadikan uang kembalian menjadi saldo e-money, tetapi juga ada beberapa fitur lain yang juga menguntungkan, yaitu:

  • Untuk membayar tagihan listrik dengan lebih efisien hanya dengan memasukkan nomor ID atau nomor token di dalam aplikasi Virgo.
  • Untuk membeli token listrik prabayar
  • Untuk membeli pulsa dan paket data dengan mudah
  • Bebas biaya admin, kamu tak perlu khawatir untuk top up saldo, tidak akan dibebankan biaya admin untuk top up
  • Tempat menyimpan uang kembalian tanpa tercecer dan bebas biaya administrasi bulanan. Kamu juga dapat melakukan transfer saldo antar pengguna Virgo.
  • Kamu bisa mencairkan saldo Virgo ke rekening bank yang kamu miliki
  • Bisa digunakan sebagai metode pembayaran di Alfagift dan juga semua toko yang menyediakan pembayaran dengan sistem QRIS.

Banyak keuntungan yang akan kamu dapatkan dengan menggunakan Virgo. Kamu bisa mengunduh aplikasi Virgo secara resmi dan aman  melalui Google Play Store. Yuk, dapatkan dan gunakan Virgo sekarang juga!